Hari ini aku sedang tidak bisa berpikir panjang lebar mengenai topik kali ini, tapi pengalamanku selama ini berteman dengan pria yang datang dan pergi. Juga dengan airmata dan patah hati berulang kali, aku menyimpulkan bahwa pasangan jiwa itu pernah aku temukan. Tetapi dia belum tentu jodoh yang Tuhan berikan untukku. Terakhir ini, aku pernah bertemu dengan seseorang yang aku rasa dia adalah pasangan jiwaku. It feels so right when i'm with him..tapi, ada satu ganjalan mengapa aku berpikir dia bukan jodohku. Karena ia sudah berjodoh dengan orang lain.
Jadi kesimpulanku, soulmate belum tentu jodoh jika ia datang disaat yang salah. Meskipun kamu merasa nyaman, nyambung secara physically and mentally with him, tapi jika kalian tidak bisa bersatu maka itu bukan pasangan sejatimu. Sebuah kenyataan pahit, tapi aku sendiri selalu teringat sebuah ayat bijak dari Al Qur'an "Bahwasanya Allah mengetahui sesuatu yang baik yang tidak kau sukai, atau sebaliknya engkau menyukai sesuatu yang Allah tidak menyukainya".
Hikmah dari topik kali ini adalah..jodoh itu adalah seseorang yang tepat yang ditunjuk olehNya yang datang pada saat yang tepat pula. Pasangan sejati, adalah seseorang yang daripadanya engkau tercipta. Kamu adalah tulang rusuknya yang hilang. Dan ketika kita bertemu, kita berdua akan saling mengenali dan melengkapi satu sama lainnya. Serta jalan untuk kita bersatu akan mudah tanpa hambatan.
Aku selalu bertanya-tanya seperti apakah ya rupanya? bagaimana ya sifatnya? well..yang jelas, menurutku..jika aku seseorang dengan karakter yang mutable gini, pastinya sidiaku orang yang fix. Seseorang yang akan menjadi penyeimbangku..He is my Yin and i'm the Yang..Jika aku orangnya suka berbicara, dia mungkin seseorang yang suka mendengarkan. Jika tidak ada seorangpun yang bisa memahamiku, hanya dialah yang paham betul bagaimana sifat dan caranya menaklukkan aku. So dear Lord..when is it the right time for us to meet? because i need him verymuch..
No comments:
Post a Comment