KOMPAS.com - Menumbuhkan minat baca pada anak-anak dapat dimulai sejak dini. Caranya, bukan dengan menjejalinya dengan buku
yang bertumpuk-tumpuk. Cobalah untuk mengenalkannya dengan aktivitas
membaca. Buat suasana yang menyenangkan, sehingga ia pun akan senang
menjalani aktivitas ini.
Membaca dengan suara keras dapat menimbulkan kegembiraan, bukan hanya bagi orangtua, tetapi seluruh anggota keluarga. Ini beberapa tips yang bisa Anda terapkan:
1. Bacalah dengan sedikit "drama" dan penuh keceriaan. Gunakan suara yang berbeda untuk karakter yang berbeda dari sebuah cerita. Gunakan nama anak Anda sebagai nama salah satu karakter. Buatlah seolah-olah seperti boneka tangan dan gunakan mereka untuk memperagakan cerita-cerita yang Anda bacakan.
2. Bacalah berulang-ulang cerita yang disukai anak Anda sebanyak yang mereka inginkan. Pilih buku dari pengarang yang memang ceritanya bisa dinikmati oleh anak Anda.
3. Baca cerita dengan mengulang bagian-bagian tertentu dan merangsang anak Anda untuk turut bergabung dalam cerita tersebut.
4. Tunjukkan pada mereka kata-kata atau bagian yang tengah Anda baca. Cara ini akan membantu anak Anda terhubung dengan kata-kata yang mereka dengar dengan apa yang Anda katakan dan apa yang ada di dalam buku.
5. Baca apa saja, misalnya, cerita, puisi, buku informasi, artikel di majalah dan surat kabar, serta komik.
6. Mintalah kepada anggota keluarga atau teman-teman Anda untuk memberikan buku sebagai hadiah.
7. Ajaklah anak Anda ke perpustakaan dan menonton CD interaktif dan internet, sesering Anda mengajaknya membaca buku.
8. Daftarkan anak Anda untuk berlangganan majalah yang sesuai. Mereka pasti akan senang saat kiriman majalah tiba!
Pada intinya, semakin Anda menikmati menularkan pengalaman dalam membaca, maka anak Anda akan lebih menikmatinya. Selamat mencoba!
Membaca dengan suara keras dapat menimbulkan kegembiraan, bukan hanya bagi orangtua, tetapi seluruh anggota keluarga. Ini beberapa tips yang bisa Anda terapkan:
1. Bacalah dengan sedikit "drama" dan penuh keceriaan. Gunakan suara yang berbeda untuk karakter yang berbeda dari sebuah cerita. Gunakan nama anak Anda sebagai nama salah satu karakter. Buatlah seolah-olah seperti boneka tangan dan gunakan mereka untuk memperagakan cerita-cerita yang Anda bacakan.
2. Bacalah berulang-ulang cerita yang disukai anak Anda sebanyak yang mereka inginkan. Pilih buku dari pengarang yang memang ceritanya bisa dinikmati oleh anak Anda.
3. Baca cerita dengan mengulang bagian-bagian tertentu dan merangsang anak Anda untuk turut bergabung dalam cerita tersebut.
4. Tunjukkan pada mereka kata-kata atau bagian yang tengah Anda baca. Cara ini akan membantu anak Anda terhubung dengan kata-kata yang mereka dengar dengan apa yang Anda katakan dan apa yang ada di dalam buku.
5. Baca apa saja, misalnya, cerita, puisi, buku informasi, artikel di majalah dan surat kabar, serta komik.
6. Mintalah kepada anggota keluarga atau teman-teman Anda untuk memberikan buku sebagai hadiah.
7. Ajaklah anak Anda ke perpustakaan dan menonton CD interaktif dan internet, sesering Anda mengajaknya membaca buku.
8. Daftarkan anak Anda untuk berlangganan majalah yang sesuai. Mereka pasti akan senang saat kiriman majalah tiba!
Pada intinya, semakin Anda menikmati menularkan pengalaman dalam membaca, maka anak Anda akan lebih menikmatinya. Selamat mencoba!
Sumber :
Berbagai Sumber
Editor :
Inggried Dwi Wedhaswary
No comments:
Post a Comment